Kepergian Presiden Habibie, Wagub Kandouw: Beliau Tokoh Multidimensi, Sulut Merasa Sangat Kehilangan

pilarsulut.co
Manado, PilarSulut.co - Wafatnya presiden ke-3 RI Baharuddin Jusuf Habibie pada Rabu, tanggal 11 September 2019 sekitar pukul 18:08 kemarin, Indonesia khususnya Sulawesi Utara (Sulut) benar benar merasa kehilangan sosok multidimensi yang dimiliki negara ini.

Hal itu diungkapkan Wakil Gubernur Sulut Drs Steven OE Kandouw kepada awak media usai Pengambilan Sumpah Janji dan Pelantikan Pejabat Struktural Lingkup Pemprov Sulut di Eks Kantor DPRD Sulut, Kamis (12/9/2019).

"Pemprov Sulut merasakan duka yang sangat mendalam," ujar Wagub Kandouw.

Lanjut Wagub, dulu saat pak Habibi menjadi Menteri, kan Gorontalo masi bagian Sulawesi Utara jadi beliau dianggap representase sulawesi utara jadi beliau betul betul Tokoh Multidimensi, Tokoh Negarawan, Tokoh Pendidikan, Tokoh Demokrasi, Tokoh Teknologi, lengkap.

"Jadi betul betul Indonesia, khusus sulawesi utara sangat kehilangan," ucap orang nomor dua Sulut ini. (Khay)
To Top