KPU Manado Gelar Rakor Tahapan Penyerahan Dukungan Bakal Calon Walikota Jalur Perseorangan

pilarsulut.co
Manado, PilarSulut.co - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Manado menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Tahapan Penyerahan Dukungan Bakal Pasangan Calon Perseorangan Walikota dan Wakil Walikota Mando Tahun 2020 di Aula Kantor KPU Manado, Senin (17/02/2020).

Sosialisasi tahapan tersebut turut dihadiri dan dibuka langsung Ketua KPU Provinsi Sulawesi Utara, Dr Ardiles Mewoh. Ardiles pada kesempatan itu mengatakan mengatakan sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan lebih awal terkait tahapan pencalonan wali kota dan wakil wali kota manado tahun 2020.

"KPU manado bisa menyampaikan kepada publik terkait persyaratan yang dipersyaratkan dalam pencalonan perseorangan," ucap Ardiles.

Oleh Komisoner KPU Manado divisi teknis penyelenggaraan Moch Sahrul menuturkan bahwa yang pasti dalam kegiatan ini bertujuan mensosialisasikan terkait tahapan dukungan bakal calon perseorangan biar semua paham dan mengikuti yang ada.

"Rakor juga dimaksudkan untuk menyamakan persepsi antara semua stake holder. Baik Bawaslu bakal calon perseorangan, Dukcapil juga keamanan biar jalannya tahapan nanti baik dan lancar," jelas Sahrul.

"Kegiatan ini bagian dari kesiapan KPU manado menghadapi tahapan calon perseorangan. Kami memaksimalkan kerja biar pelaksanaan pemilihan wali kota dan wakil wali kota manado tahun 2020 berjalan sukses," tutup Sahrul. ( Ai Maku)
To Top