Manado, PilarSulut.co - Dalam proses pencegahan penyebaran Corona Virus (Covid-19), Sonya Selviana Kembuan, Jumat (1/5/2020) yang bertepatan dengan Hari Buruh, langsung turun lapangan membantu masyarakat.
Kali ini, perempuan yang akrab disapa SSK itu menurunkan timnya untuk membantu masyarakat di Kecamatan Tikala dan Dendengan. Kedatangannya adalah melakukan penyemprotan disinfektan.
Melawan penyebaran Covid-19 terus menerus intens dilakukan SSK. Ketika mendengarkan keluhan masyarakat, dan permintaan agar dilakukannya penyemprotan disinfektan, SSK langsung menurunkan alat yang dimotori Yanti Pulumbara dan Ryan Korengkeng selaku tim Gatgas Covid-19 SSK. Saat diwawancarai Yanti menyampaikan kerja sosial yang dilakukan itu bertujuan membantu masyarakat.
”Kita ditugaskan Ibu SSK untuk melakukan penyemprotan disinfektan. Komitmen beliau sebagai bakal Calon Wali Kota Manado dalam rangka memerangi Covid-19 dan membantu masyarakat sudah tidak perlu diragukan lagi. Puji Tuhan, masyarakat gembira saat permintaan mereka kita tindaklanjuti langsung. Di beberapa tempat yang kita kunjungi, memang masyarakat membutuhkan bantuan kita semua yang punya kelebihan, terlebih pemerintah,” Ucap Yanti.
Hal senada juga ditambahkan Ryan Korengkeng. Menurutnya beberapa masyarakat tak lupa menyampaikan terima kasih atas kepedulian Ibu SSK. Tidak hanya itu, Korengkeng menyebut gerakan kemanusiaan tersebut akan terus digenjot SSK tanpa membeda-bedakan wilayah dan latar belakang masyarakat.
”Masyarakat menyampaikan terima kasih kepada Ibu SSK. Mereka merasa terbantu atas dilakukannya penyemprotan disinfektan. Kami juga akan terus konstentrasi membantu masyarakat disaat mewabahnya Covid-19 ini. Itu sudah menjadi komitmen Ibu SSK, beliau tampa pandang bulu turun membantu masyarakat. Selain bantuan berupa sembako, Ibu SSK juga bantu APD dan melakukan penyemprotan disinfektan,” kata Korengkeng. (A Husain)