Manado, PilsarSulut.co - Lagi, kasus Positif Covid-19 di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), grafiknya terus naik.
Posisi Minggu (31/05/2020), jumlah kasus positif di Nyiur Melambai menjadi 339. Ini menunjukan Sulut ketambahan 17 kasus baru.
Data ini dikutip dari rillis Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Sementara pasien sembuh menjadi 51 orang dan meninggal 37 pasien.
Terus menanjaknya jumlah pasien positif menjadi tanda jika penyebaran Covid 19 masih terus terjadi. Buktinya hampir setiap hari jumlah pasien positif di atas angka 10. (Khay)