Laskar Kopiah Putih Siap Bantu Pengamanan Pilkada 2020

pilarsulut.co

Manado, PilarSulut.co - Pilkada Serentak tinggal menghitung hari. Untuk kesuksesan dan kelancaran pelaksanaan helatan akbar tersebut, Laskar Kopiah Putih siap membantu Polri dan TNI dalam pengamanan pilkada serentak pada 9 Desember 2020 mendatang, khususnya di Kota Manado.

"Pilkada adalah pesta rakyat Indonesia. Karena itu, kami dari jauh hari sudah merencanakan membantu dan mendukung aparat Pori dan TNI dalam pengamanan Pilkada," ujar Ketua Laskar Kopiah Putih Muslimin Datukramat, Minggu (06/12/2020).

Terkait jumlah personel yang akan diterjunkan dalam pengamanan pilkada, kata Datukramat, menyesuaikan jumlah TPS yang ada di Kota Manado.

"Yang jelas, Laskar Kopiah Putih selaku akan mendukung Polri dan TNI untuk menciptakan keamanan," tegasnya.

"Selain harus siap dari segi kekuatan personel dan perlengkapan, kami juga berikhtiar meminta perlindungan dari Allah SWT agar pengamanan Pilkada Serentak 2020 ini dapat berjalan dengan aman dan lancar," pungkasnya. 

Sementara itu, Pembina Laskar Kopiah Putih Troy Evelon Pomalingo berpesan kepada seluruh anggotanya, untuk tetap mengikuti standar operasional prosesur (SOP) yang berlaku dan senantiasa berkoordinasi dengan dengan aparat Polri dan TNI setempat, agar situasi kamtibmas selama pencoblosan tetap berlangsung kondusif.

"Saya harapkan kepada seluruh rekan-rekan agar senantiasa mengingat sop yang berlaku selama menjalankan tugas pengamanan, serta terus melakukan koordinasi dengan aparat setempat. Dengan harapan seluruh rangkaian kegiatan selama hari H pilkada tahun 2020 berjalan lancar dan kondusif," jelas Troy. 

"Dan yang terpenting, tetap menjunjung tinggi kearifan lokal budaya setempat. Inga, Bekeng Sampe Jadi! Kawal Sampe Lantik!" pungkasnya. (qid)

To Top