Hadiri Paripurna DPRD Sulut, Ini yang di Sampaikan Wagub Steven Kandouw

pilarsulut.co

Manado,  PilarSulut.coRapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Silawesi Utara (DPRD Prov Sulut)  dalam rangka pengumuman usul pengesahan dan pemberhentian  Gubernur Dan Wakil Gubernur Sulut masa jabatan 2016-2021 serta pengumuman usul pengesahan pengangkatan pasangan calon (paslon) Gubernur Dan Wakil Gubernur tahun 2020, Senin (25/1/2021).

Mengawali sambutannya Wakil Gubernur Sulut Steven OE Kandou mengucapkan impati kepada anak-anak bangsa di seluruh tanah air terutama yang berada di sulut beberapa hari yang lalu menjadi korban bemcana alam banjir dan longsor.

"Kami ucapkan terima kasih dan apreasi yang tinggi kepada pimpinan dan segenap anggota DPRD Prov Sulut atas pelaksanaan agenda paripurna ini. Momentum ini adalah momentum suka cita kita semua tidak saja hanya bagi Olly Dondokembey dan Steven OE Kandouw yang kembali di percayakan masyarakat Sulut untuk melanjutkan kepemimpinan Lima tahun mendatang," ucap Kandouw.

Seiring terciptanya kebersamaan ini, lanjut Kandouw, saya yakin kita semua akan terus bersinergi, saling topang, bahu-membahu untuk kedepan tetap mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab secara baik mampu menjawab amanah rakyat dengan pekerjaan yang optimal serta mampu memberikan perubahan signigikan terhadap pembangunan Dan kondisi kemasyarakatan di bumi nyiur melambai dalam kerangka menjadikan Sulut bertambah hebat,  semakin maju dan sejahtera.

"Jika dihitung dari hari ini tinggal 18 hari lagi Bapak Olly Dondokambey bersama saya menjawab menjadi Gubernur Dan Wakil Gubernur Sulut periode 2016-2021. Dalam kurun waktu hampir lima tahun ini kami berusaha mewujudkan tekad dan komitmen mewarnai masa kepemimpinan kami dengan kerja keras bagi rakyat sulut. Dalammelaksanakan tugas pemerintahan OD-SK sudah menunjukan keberhasilan sesuai dengan RPJMD 2016-2020," pungkas Wagub. (A Husain)

To Top