Winsulangi Salindeho: Wilayah Kepulauan Bukan Tempat "Pembuangan" ASN yang tidak Disiplin

pilarsulut.co

Manado, PilarSulut.co - Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sulawesi Utara (DPRD Sulut) daerah pemilihan (Dapil) Sangihe Winsulangi Salindeho berharap untuk penempatan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Wilayah Kepulauan Nusa Utara (Sangihe, Talaud dan Sitaro) hendaknya jangan karena yang bersangkutan tidak disiplin sehingga terkesan wilayah Kepulauan Sangihe dianggap sebagai tempat pembuangan atau menjadi lokasi pembentukan karakter bagi ASN bersangkutan. 

Menurutnya pemahaman wilayah kepulauan menjadi tempat "pembuangan" ASN yang tidak disiplin harus dihilangkan. Harusnya para stakeholder pemerintah yang diatas harus memberikan kontribusi dengan mengirimkan ASN yang memiliki SDM handal agar berbagai ketertinggalan yang masih ada diwilayah kepulauan dapat diselesaikan.

"Jangan ada lagi ungkapan yang mengatakan bagi ASN yang tidak disiplin akan ditempatkan diwilayah kepulauan, karena wilayah kepulauan bukan membutuhkan ASN yang tidak disiplin melainkan ASN yang profesional dibidangnya yang mampu membawa perubahan bagi daerah yang menjadi tempat dimana ditugaskan," ujar Salindeho saat di wawancarai awak media, Selasa (12/1/2021).

Politisi senior Partai Golkar yang juga mantan Bupati Kepulauan Sangihe ini berharap wilayah Kepulauan Nusa Utara di 3 Kabupaten Sangihe, Talaud dan Sitaro masih membutuhkan tenaga ASN dengan kwalitas SDM yang handal serta profesional, sehingga tujuan memjadikan wilayah kepulauan paling utara ini agar dapat bersaing dengan kabupaten lain di segala sektor akan dapat dicapai.

"Harus diakui wilayah Kepulauan Nusa Utara masih membutuhkan ASN tetapi haruslah yang profesional dan memiliki SDM handal, bukan mereka yang tidak disiplin," tegas Salindeho.

Sebagai wakil rakyat yang saat ini menjadi Ketua Bapemperda DPRD Sulut Salindeho yang menjadi politisi paling senior selalu bicara lantang jika menyangkut nasib rakyat. (A Husain)

To Top