Ansor Sulut Kecam Aksi Pengeboman Gereja Katedral Makassar

pilarsulut.co

Manado, PilarSulut.co - Ledakan bom Gereja Katedral Makassar yang terjadi sekitar pukul 10.30 WITA, di Jalan Kajaolalido Kota Makassar mendatangkan banyak kritikan keras dari seluruh masyarakat Indonesia.

Salah satunya,  Ketua Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sulawesi Utara (Sulut) Yusra Al Habsy menyikapinya dengan serius dan menyatakan aksi bom di Gereja Katedral Makassar dilakukan oleh oknum atau orang yang tidak beragama.

Ketua GP Ansor Sulut Yusra Al Habsy, yang juga Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulut ini mengajak agar semua pihak untuk tidak terprovokasi.

“Mari kita jaga tali persaudaraan dengan rasa aman dan damai. Jangan terprovokasi karena oknum yang melakukan aksi bom adalah orang tidak beragama,”tegasnya, Minggu (28/03/2021).

Pada kesempatan ini, GP Ansor meminta kiranya pihak kepolisian untuk bekerja ekstra ungkap aksi bom ini.

“GP Ansor juga meminta kepada kepolisian bergerak cepat dalam menyelidiki dan menemukan dalang bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar. Polisi harus memberikan rasa keamanan untuk seluruh masyarakat", tuturnya.

Yusra Al Habsy juga meminta Pemerintah kiranya bisa bekerja ekstra memberikan rasa aman dan menyikapi dengan serius aksi pengeboman.

“Pengeboman di Gereja Katedral Makassar masih membuktikan jika masyarakat belum bisa merasa aman menjalankan aktivitas beribadah. Pemerintah masih belum sepenuhnya hadir untuk memberikan rasa aman kepada seluruh umat beragama di Indonesia untuk beribadah dengan tenang", pungkasnya. (A Husain)

To Top