Golkar Sulut Aktifkan Kembali JAK sebagai Ketua Harian

pilarsulut.co

Manado, PilarSulut.co - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sulawesi Utara (Sulut) kembali aktifkan James Arthur Kojongian (JAK) sebagai ketaua harian DPD Golkar Sulut yang sebelumnya telah dinonaktifkan.

Pengaktifan kembali JAK sebagai Ketua Harian telah diputuskan melalui rapat pleno Partai Golkar Sulut yang dipimpin langsung Ketua DPD Golkar Sulut, Christiany Eugenia Paruntu (CEP), berlangsung di Kantor DPD Golkar Sulut, Selasa (16/03/2021) malam.

Dimana, CEP membacakan keputusan pengaktifan JAK dengan mempertimbangkan desakan dari pengurus DPD PG Sulut di karenakan sebagian besar DPD menganggap prahara yang sempat melanda rumah tangga JAK telah mampu diselesaikan secara baik dan bijaksana.

“Iya benar. Jadi JAK sudah diaktifkan lagi sebagai Ketua Harian DPD PG Sulut," ucap Iswadi Amali, Wakil Bendahara DPD Golkar Sulut via WA pada media ini, Rabu (17/3/2021) pagi.

Dikatakan Iswadi, rapat tersebut banyak yang di bicarakan bersifat internal.

“Tadi malam banyak juga yang dibicarakan dalam rapat, namun sifatnya internal. Ibu Ketua CEP didampingi Sekretaris Rasky Mokodompit serta pengurus lainnya," kata Iswadi.

Untuk diketahui, JAK dicopot dari jabatannya tujuh minggu lalu atau tepatnya pada Rabu 27 Januari 2021.

Pencopotan JAK di bacakan Wakil Ketua DPD I Partai Golkar Sulut Bidang Organisasi, Feryando Lamaluta, melalui konferensi pers di Gedung Cengkeh, didampingi Rasky Mokodompit yang juga Ketua Fraksi Golkar DPRD Sulut. (A Husain)

Tags
To Top