TK Aiysiyah se- Kota Manado Gelar Latihan Manasik Haji

pilarsulut.co

Manado PilarSulut.co - TK Aisysiyah se- Kota Manado menggelar  latihan manasik haji. Kegiatan tersebut diadakan di Asrama Haji Kota Manado Kecamatan Tuminting, Jumat (3/12/2021).

Latihan manasik haji ini diikuti oleh  anak-anak Taman Kanak-kanak (TK) aba 1 sampai aba 7 yang ada di Kota Manado. Latihan manasik haji merupakan agenda tetap bagi anak-anak TK, dan diadakan setiap awal semester pertama. Para siswa mengenakan pakaian ihram. Mereka dibimbing oleh orang tua murid dan diarahkan oleh dewan guru pengajarnya.

Latihan manasik haji itu mencakup prosesi ibadah haji, mulai dari wukuf di Padang Arafah, mabit Muzdalifah, melempar jumrah di Mina, thawaf di Ka'bah, sa’i dan tahalul.

"Latihan manasik haji tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang kegiatan ibadah haji dan kela ketika dewasa  nanti di mana  Allah memanggil untuk melaksanakan haji, sehingga anak-anak telah memiliki pengalaman pernah melaksanakan manasik haji  pada saat duduk di bangku TK,” ujar Kepsek TK Aba I Mariyani Laiya.

Melalui kegiatan tersebut, imbuhnya pihaknya juga  mendoakan para siswa agar bisa melaksanakan ibadah haji dengan sebaik mungkin.

"Semoga dengan latihan manasik haji, seluruh siswa dapat menunaikan ibadah haji yang sesungguhnya," tutup Laiya. (Ai Maku)

 

To Top