DPRD Boltim Kunker Ke Kotamobagu Terkait Pokir dan Sosper

pilarsulut.co

 


Kotamobagu, PilarSulut.co - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kotamobagu menerima Kunjungan Kerja (Kunker) Anggota DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Rabu (13/04/2021). Mereka diterima langsung oleh Kabag Perundang - Undangan Sekretariat DPRD Kota Kotamobagu, Syarifudin Abas dan Analis Pemantau Peraturan Perundang - Undangan Legislatif Sekretariat DPRD Kota Kotamobagu, Frayudy Ono Linggotu.


Tujuan Anggota DPRD Boltim Kunker saat itu yakni, terkait Pokok Pikiran (Pokir) dan Sosialisasi Perda (Sosper).


"Awalnya saya yang menerima rombongan dari Boltim, karena Pak Kabag Perundang - Undangan Sekretariat DPRD Kota Kotamobagu, Syarifudin Abas, lagi keluar. Umumnya yang ditanyakan Anggota DPRD Boltim ke saya, yakni terkait Sosper yang diterapkan DPRD Kotamobagu," ucap Linggotu kepada media ini.


Tak lama berselang, Kabag Perundang - Undangan Sekretariat DPRD Kota Kotamobagu, Syarifudin Abas datang dan turut menemani para rombongan dari Boltim.


"Kami menjelaskan soal pokir. Pokir itu didapatkan dari hasil pelaksanaan reses, dari dapil masing-masing Anggota DPRD," jelas Abas usai kegiatan.


Pokir, lanjutnya, merupakan salah satu fasilitas dalam usulan program kegiatan lewat kewenangan DPR yang disingkronkan dengan arah kebijakan pembangunan daerah dan skala prioritas.


"Yang nantinya, kegiatan ini diperuntukkan sesuai dengan aspirasi masyarakat. Dan Pokir bisa terakomodir sesuai dengan hasil pelaksanaan Musrenbang," tutupnya.



Penulis: MDD

Tags
To Top